Seperti Thailand Vietnam Juga Sambut Turis Bulan Depan
Jakarta, CNBC Indonesia - Vietnam berencana untuk membuka kembali Pulau Phu Quoc yang begitu eksotis pada Oktober mendatang. Menurut pihak berwenang, pulau yang dikelilingi pantai ini banyak dikunjungi turis asing.
Ini merupakan langkah awal yang dilakukan Vietnam saat negara itu mencari cara untuk menghidupkan kembali ekonomi yang terpukul akibat penguncian (lockdown) yang diperpanjang karena pandemi virus corona.
Mengutip CNN International, Jumat (10/09/2021), Pulau Phu Quoc yang berada 10 kilo meter (km) di lepas pantai Kamboja, diperkirakan akan dibuka untuk masa percobaan enam bulan. Ini disampaikan oleh pemerintah Vietnam dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan pada Kamis malam (09/09/2021).
Vietnam, yang saat ini ditutup untuk semua pengunjung selain dari warga dan investor yang kembali, telah berhasil menahan penyebaran virus corona untuk sebagian besar masa pandemi.
Namun, Vietnam dalam tiga bulan terakhir telah menghadapi lonjakan kasus Covid-19 yang didorong oleh varian Delta.
"Pandemi yang berkepanjangan telah sangat merugikan industri pariwisata," kata Menteri Pariwisata dan Budaya Vietnam Nguyen Van Hung, seperti dikutip dari CNN International, Jumat (10/09/2021).
Para wisatawan yang telah divaksin penuh dan memiliki hasil tes virus corona negatif telah memenuhi syarat untuk mengunjungi Pulau Phu Quoc. Selain itu, wisatawan dapat terbang ke pulau itu dengan penerbangan sewaan atau komersial.
Kedatangan turis asing ke Vietnam merosot dari 18 juta orang pada 2019 menjadi 3,8 juta pada 2020. Bahkan pada 2019, pendapatan pariwisata Vietnam mencapai US$ 31 miliar, atau hampir 12% dari produk domestik bruto (PDB) negara itu.
Pada saat yang sama, penguncian dalam beberapa bulan terakhir juga telah mendorong perusahaan untuk menangguhkan kegiatan mereka.
Output industri Agustus turun 7,4% dari tahun sebelumnya, sementara ekspor turun 5,4% dan penjualan ritel turun 33,7%.
Vietnam akan memvaksinasi sepenuhnya semua penduduk di Phu Quoc sebelum pulau itu dibuka.
Menurut Kementerian Pariwisata Vietnam, pulau itu tidak melaporkan adanya kasus infeksi lokal. Pulau itu juga memiliki fasilitas karantina dan perawatan Covid-19 yang memadai.
Negara tetangganya, Thailand pun telah dibuka kembali sebagian untuk turis asing, termasuk di pulau resor Phuket di mana sekitar 70% populasi diharuskan divaksin.
Perdana Menteri Pham Minh Chinh mengakui bulan ini bahwa Vietnam menghadapi pertempuran panjang melawan virus corona, yang telah menginfeksi lebih dari 570.000 orang dan menewaskan 14.400, jadi tidak bisa hanya mengandalkan penguncian dan karantina.
Sementara itu, kementerian luar negeri mengatakan pada 9 September bahwa Kota Ho Chi Minh telah mengizinkan restoran untuk melayani pesanan makanan yang dibawa pulang dan pengiriman untuk beroperasi lebih luas sebagai relaksasi dari penguncian yang ketat.
[Gambas:Video CNBC]
(wia)
0 Response to "Seperti Thailand Vietnam Juga Sambut Turis Bulan Depan"
Post a Comment