Hinggal Awal 1 September 2021 Kasus Kematian Ibu Hamil Karena Covid-19 Tercatat Ada 19 Orang

BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Dinas Kesehatan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mencatat angka kematian ibu hingga tanggal 1 September 2021 ada sebanyak 36 orang se- Bangka Belitung. 

Hal ini meningkat bila dibandingkan sepanjang tahun 2020 (hingga Desember 2020) yang berjumlah 26 orang.

Sementara untuk kasus kematian ibu yang disebabkan virus corona ada 19 orang, dengan persentase 52,78 persen dari angka keseluruhan.

Adapun sebaran kasus kematian ibu ini di Kabupaten Bangka 3 orang, Bangka Barat 1 orang, Bangka Tengah 2 orang, Bangka Selatan 4 orang, Belitung Timur 3 orang dan Pangkalpinang 6 orang.

Baca juga: Buruan ke Dit Polairud Polda Babel, Usai Divaksin dapat Sembako, Target 400 Daftar Baru 200 Orang

Baca juga: Pertama di Sumatera, Davin Store Hadir di Pangkalpinang, Jual Aksesoris Apple Terlengkap

Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat, Dinas Kesehatan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, dr Hastuti, mengakui hampir setengah kasus kematian ibu saat ini disebabkan oleh virus corona.

"Kasus kematian ibu biasanya dikarenakan pendarahan, tetapi saat ini dari data salah satunya banyak disebabkan oleh virus. Pada kondisi orang bukan ibu hamil, biasanya karena ada komorbid, sama juga dengan kasus ibu hamil ini, ada komorbid, ada Covid-19, sehingga beresiko tinggi," jelas Hastuti, Kamis (9/9/2021).

Dia menyebutkan pada kehamilan ada kondisi terjadi hipertensi kemudian bila ada covid-19 maka akan memberatkan kondisi ibu hamil tersebut.

"Ini tentu menjadi perhatian kita, sehingga juga sekarang digencarkan vaksinasi ibu hamil," kata dr Hastuti.

Baru 168 Ibu Hamil Divaksinasi

Ketua Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI) Cabang Bangka Belitung dr H Muhammad Brizain, SPOG mengatakan vaksinasi untuk ibu hamil ini sangat penting.

0 Response to "Hinggal Awal 1 September 2021 Kasus Kematian Ibu Hamil Karena Covid-19 Tercatat Ada 19 Orang"

Post a Comment