YPI Akan Surati Miss Supranational soal Dugaan Hina RI
Yayasan Puteri Indonesia memberi pernyataan terkait viral video Direktur Kreatif Miss Supranational Andre Sleigh yang melontarkan hinaan untuk Indonesia.
"Saat ini Yayasan Puteri Indonesia tidak ingin berkomentar secara langsung. Kami akan berkirim surat secara organisasi dari Yayasan Puteri Indonesia ke Miss Supranational Organization. Kami akan berkorespondensi secara profesional untuk menyelesaikan masalah ini," demikian keterangan Kepala Departemen Komunikasi Yayasan Puteri Indonesia Mega Angkasa kepada CNNIndonesia.com, Selasa (7/9).
Sebelumnya, dugaan hinaan yang dilontarkan Andre Sleigh terekam dalam video IG Live Miss Supranational 2019 Anntonia Porsild.
Dalam video yang tersebar, Anntonia Porsild tampak sedang makan sambil melakukan sesi Instagram Live. Ia juga terlihat tengah terlibat dalam sebuah percakapan dengan seorang pria. Secara tak sengaja, pria itu terdengar menyebut Indonesia dengan nada kesal.
"Oh I'm so sick of these f*cking Indonesians," katanya.
Ekspresi Anntonia terlihat berubah begitu mendengar pernyataan tersebut seraya mengalihkan perhatian dengan mengucapkan bahwa dirinya sedang tidak diet.
[Gambas:Instagram]
Pernyataan hinaan tersebutlantas memicu kegeraman netizen dan komunitas pageant lovers di media sosial. Puteri Indonesia Kezia Warouw dan Jihane Almira pun ikut mengungkapkan kekecewaannya.
"Niat dan tujuan utama saya adalah untuk membanggakan dan merepresentasikan INDONESIA/NS dengan baik juga secara optimal. Apapun dan SIAPAPUN yang menyentuh negara saya, saya maju," tulis Jihane Almira Chedid yang mewakili Indonesia di ajang Miss Supranational 2020 di Polandia dan meraih predikat National Best Costume.
"If you plan on raising a star, a role model or whatever you call it, here's one tip from me since YOU have always been asking how I deal with it: Make sure they grow a thick skin and a steel heart before they go 'out' there.. At least for the media ð."
[Gambas:Instagram]
Selain Jihane, Frederika Alexis Cull Puteri Indonesia 2019 yang mewakili Indonesia ke ajang Miss Universe 2019 juga menuliskan pesan dari R.A Kartini bahwa yang bisa menghancurkan seseorang adalah perilakunya.
"Many things can bring you down. But the only thing that can really bring you down is your own attitude." - R.A Kartini," tulis dia di akun Instagram resminya.
Rasa sakit hati juga diungkapkan oleh Puteri Indonesia 2016, Kezia Roslin Warouw soal Direktur Miss Supranational Andre Sleigh diduga hina Indonesia. Dalam akun instagramnya, dia menumpahkan kekesalannya dan mengungkapkan kebanggaannya menjadi orang Indonesia.
"Sangat disayangkan event Internasional yang mengedepankan keberagaman suku, budaya, ras dan agama dari berbagai negara harus mengalami penurunan "NILAI" ajang itu sendiri. Dikarenakan sebuah ungkapan oleh sosok penting di ajang tersebut yang menyebabkan kesedihan dan kekecewaan sebuah bangsa yang besar," tulisnya.
"Indonesia adalah negara besar yang menjunjung tinggi nilai-nilai KESOPANSANTUNAN dan TOLERANSI, namun kami tidak menoleransi rasisme dan ujuran kebencian yang menyakiti perasaan kami.. I'm proud to be Indonesian!"
(agn)[Gambas:Video CNN]
0 Response to "YPI Akan Surati Miss Supranational soal Dugaan Hina RI"
Post a Comment