Minat Tinggi Eksibisi Esports PON XX Papua Jaring 49 Ribu Atlet

VIVA â€" Penyelenggaraan eksibisi cabang olahraga Esports di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua telah resmi dibuka di Lapangan Hoki Indoor, Doyo Baru, Kabupaten Jayapura pada Selasa, 21 September 2021. Ini merupakan catatan sejarah bagi perjalanan Esports di Indonesia.
Sebagai olahraga baru, Esports cukup mencuri perhatian masyarakat Tanah Air. Terbukti, peserta yang mendaftar di platform Garudaku.com sampai membludak dan mencapai 49.905 atlet dan 10.877 tim yang terbagi dari 34 provinsi.
Mereka bertarung untuk babak kualifikasi tingkat provinsi pada 25 Agustus sampai 5 September dan babak kualifikasi Pra-PON 7-14 September untuk berangkat ke Papua.
0 Response to "Minat Tinggi Eksibisi Esports PON XX Papua Jaring 49 Ribu Atlet"
Post a Comment